Cara Publish Jurnal di Google Scholar

Cara Publish Jurnal di Google Scholar

Selamat datang di Global Publikasiana! Website yang akan membantu kamu dalam mengembangkan publikasi jurnal nasional dan internasional. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara publish jurnal di google scholar.

Untuk kamu yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai cara publish jurnal di google scholar, kamu dapat menyimak pembahasannnya berikut ini.

Pengertian Google Scholar

Cara Publish Jurnal di Google Scholar

Google Scholar adalah platform yang digunakan oleh mahasiswa, peneliti, atau akademisi untuk mencari literatur dan referensi yang relevan.

Berbeda dari mesin pencari umum, Google Scholar merupakan mesin pencari yang dikembangkan oleh Google khusus untuk memudahkan pengguna menemukan literatur terkait topik atau subjek tertentu dalam bidang akademik dan ilmu pengetahuan.

Di era digital yang terus berkembang, akses ke sumber-sumber akademik dan literatur ilmiah menjadi sangat penting bagi mahasiswa dalam proses belajar mereka.

Oleh karena itu, Google Scholar menyediakan beragam referensi akademis, termasuk literatur ilmiah, artikel jurnal, makalah konferensi, tesis, buku, dan berbagai sumber akademik lainnya.

Platform ini dirancang khusus untuk membantu pengguna menemukan sumber yang tepat sesuai dengan kebutuhan penelitian mereka.

Cara Publish Jurnal di Google Scholar

Daftar Jurnal InternaCara Publish Jurnal di Google Scholarsional

Berikut adalah langkah-langkah lengkap untuk memublikasikan jurnal ilmiah di Google Scholar:

1. Masuk ke Akun Google Scholar Anda  

Pertama-tama, pastikan Anda sudah memiliki akun Google Scholar dengan alamat email institusi. Jika belum, Anda harus mendaftar terlebih dahulu melalui halaman resmi Google Scholar.

2. Klik Tombol “+”  

Setelah berhasil masuk, temukan dan klik tombol “+” yang berada di bawah foto profil Anda. Setelah itu, beberapa opsi akan muncul, di antaranya:  

   1. Kelompokkan artikel  

   2. Tambahkan artikel  

   3. Tambahkan artikel secara manual  

   4. Perbarui akun Google Scholar

3. Pilih Opsi “Tambahkan Artikel Secara Manual”  

Untuk menambahkan artikel yang sudah dipublikasikan tetapi belum ada di Google Scholar, pilih opsi “Tambahkan Artikel Secara Manual.”

Namun, jika Anda ingin menambahkannya secara otomatis, pilih opsi lainnya.

Setelah memilih “Tambahkan Artikel Secara Manual,” Anda akan diberikan berbagai opsi untuk jenis artikel yang ingin ditambahkan, seperti:  

– Jurnal  

– Buku  

– Bab buku  

– Makalah  

– Dokumentasi hasil konferensi (nasional atau internasional)  

– Paten  

Pilih jenis artikel yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika Anda ingin menambahkan jurnal ilmiah, isi detail seperti judul, pengarang, tanggal terbit, nama jurnal, volume, edisi, halaman, dan penerbit.

Akhir Kata

Mungkin itu saja yang dapat kami sampaikan mengenai cara publikasi jurnal di Google Scholar. Semoga informasi tersebut dapat bermanfaat bagi kita semua.